Rabu, 04 Juli 2018


1mpactgeneration.blogspot.com  – Pengaplikasian cinta semestinya dimulai dari orang terdekat anda, yaitu keluarga dan sanak saudara anda. Ada begitu banyak orang yang dapat bersikap sangat baik dan sopan terhadap orang lain, namun tidak terhadap keluarganya sendiri. Apakah itu dapat disebut kasih yang sesungguhnya ?
Bagaimana mungkin mereka dapat berkata bahwa mereka memiliki kasih yang sesungguhnya seperti Kristus bila mereka bersikap seperti demikian? Mereka lebih peduli dengan orang lain ketimbang kepada orangtua/anak dan keluarganya sendiri. Cinta mereka adalah cinta yang palsu/semu; yaitu cinta yang tidak tulus, cinta yang ditunggangi oleh kepentingan diri sendiri, cinta demi uang dan kenamaan.
kasih yang sesungguhnya


Hal yang sama mengenai pengaplikasian Kasih juga telah ditulis oleh Yohanes dalam suratnya, yaitu bahwa setiap orang yang mengaku mengasihi Allah tetapi tidak dapat menunjukkan kasih itu kepada saudaranya (orang-orang terdekatnya), ia adalah seorang pendusta. 1 yohanes 4:20-21 “Jikalau seorang berkata: “Aku mengasihi Allah,” dan ia membenci saudaranya, maka ia adalah pendusta, karena barangsiapa tidak mengasihi saudaranya yang dilihatnya, tidak mungkin mengasihi Allah, yang tidak dilihatnya. Dan perintah ini kita terima dari Dia: Barangsiapa mengasihi Allah, ia harus mengasihi saudaranya.”
Allah menghendaki agar kita menjadi saksi Kristus dan membagikan kasih yang sesungguhnya mulai dari orang terdekat kita. Mengapa? Karena kalau dengan saudara seiman saja mereka tidak dapat menjadi berkat, bagaimana mungkin mereka dapat menggenapi Firman Allah untuk menjadi terang bagi seluruh dunia.
SETIAP PERBUATAN BESAR MERUPAKAN PERBUATAN YANG BERMULA DARI PERBUATAN KECIL.
Kasih adalah hal terbesar dari segala sesuatu yang baik. Di dalam Alkitab dituliskan bahwa tanpa kasih, maka segala sesuatu yang baik menjadi tidak berarti. Segala pengorbanan dan pengabdian anda di dalam Tuhan akan sangat berguna dengan Kasih. Namun tanpa kasih, maka segala yang baik itu dan pelayanan anda menjadi hambar dan tidak akan mendatangkan keuntungan bagi anda (Korintus 13:1-4)

0 komentar:

Posting Komentar

HIDUP INI ADALAH KESEMPATAN

Sound Of Praise Bapa Kupercaya PadaMu

Kita dipilih Jpcc

Engkau Setia Jpcc

Makna Natal 2017

Dengan Apa Kan Kubalas

Pelayanan IG

Gabung yukkk
KOMSEL: Selasa jam 18:00 wita-selesai...
IG BERMISI: Jumat 18:00 wita - selasai...

Terima ayat harian

------------Yesus Adalah Tuhan-----------

Youth IG

Kutipan Tentang Kehidupan

Arti sebuah pengharapan

INDONESIA PRAYER MOVEMENT

Ilustrasi Pengorbanan Tuhan Yesus

3 Cara meniggalkan Masa Lalu

Ayat emas hari ini

Search

Ketik kata atau ayat:

Alkitab Bahan

Buku Tamu

Popular Posts