Minggu, 22 Oktober 2017

Ayat Emas
“Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna.”
(Rm. 12:2)
Ingatkah kalian dengan lagu “berani tampil beda”? Lagu ini adalah lagu Sekolah Minggu yang sangat digemari karena ciri khasnya yang berbeda dari lagu lain. Dimana di akhir lagu, setiap anak harus bergaya berbeda dan diam seperti patung. Biasanya, anak yang gerakannya sama dengan teman yang lain dan tidak dapat bertahan diam dalam waktu yang ditentukan akan dihukum.
Gambar terkait


Di era globalisasi ini, sebagian besar remaja berusaha tampil sama mengikuti trend yang ada. Baik itu cara berpakaian, cara berbicara, cara berdandan, gaya hidup, film, gadget, bahkan sampai kepada kebiasaan buruk seperti merokok dan dunia gemerlap (kehidupan malam). Hal ini merupakan cara para remaja untuk mendapat pengakuan dari lingkungan sekitarnya. Sebab, jika mereka tidak mengikuti trend yang ada, maka mereka akan dikucilkan dan dianggap ‘kejam’ (ketinggalan jaman) serta ‘kuper’ (kurang pergaulan).
Firman Tuhan menyatakan “Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini.” Guys, sebagai anak-anak yang telah dikhususkan oleh Allah, seharusnya kita memiliki hidup yang berbeda dengan dunia ini. Baik dalam tingkah laku, perkataan bahkan gaya hidup kita. Ketahuilah bahwa tidak semua yang dikatakan gaul dan ngetrend itu sesuai dengan firman Tuhan. Jadi, mulailah bijaksana dalam mengikuti trend. Jangan sampai hidup ngetrend dan gaul malah membuat kita kehilangan kemuliaan Tuhan.
Mengikuti trend bukanlah jalan untuk bertemu dengan Bapa
Doaku:
“Bapa, tolong aku untuk memiliki hidup yang berbeda dari dunia dan yang seturut dengan firman-Mu. Amin.”
Sumber:http://www.kerygmateenz.com/

0 komentar:

Posting Komentar

HIDUP INI ADALAH KESEMPATAN

Sound Of Praise Bapa Kupercaya PadaMu

Kita dipilih Jpcc

Engkau Setia Jpcc

Makna Natal 2017

Dengan Apa Kan Kubalas

Pelayanan IG

Gabung yukkk
KOMSEL: Selasa jam 18:00 wita-selesai...
IG BERMISI: Jumat 18:00 wita - selasai...

Terima ayat harian

------------Yesus Adalah Tuhan-----------

Youth IG

Kutipan Tentang Kehidupan

Arti sebuah pengharapan

INDONESIA PRAYER MOVEMENT

Ilustrasi Pengorbanan Tuhan Yesus

3 Cara meniggalkan Masa Lalu

Ayat emas hari ini

Search

Ketik kata atau ayat:

Alkitab Bahan

Buku Tamu

Popular Posts