Bacaan
Firman TUHAN: Filipi 2:12-16
"Lakukanlah segala sesuatu dengan tidak bersungut-sungut
dan berbantah-bantahan, supaya kamu tiada beraib dan tiada bernoda ... di
tengah-tengah angkatan yang bengkok hatinya dan yang sesat
ini." (Filipi 2:14,15)
Anda dapat menyebut generasi masa kini sebagai "angkatan
yang bengkok hatinya dan yang sesat", seperti gambaran Paulus tentang
generasi pada zamannya dalam Filipi 2:15.
Kebengkokan di sini mengacu pada sarana yang dipakai orang untuk
meraih tujuan. Mereka menghalalkan segala cara untuk mendapatkan apa yang
mereka inginkan. Jalan singkat menuju kesuksesan dipuji-puji. Sebagian orang
bahkan membanggakan bagaimana mereka berkelit dari jeratan hukum.
Kesesatan mengacu pada cara seseorang memutarbalikkan kebenaran.
Misalnya, saya pernah mendengar cerita tentang tiga anak remaja yang ingin
mengakhiri sewa tempat mereka di sebuah asrama remaja, jauh sebelum waktu
keberangkatan mereka yang seharusnya. Mereka bersikeras agar sang pengelola
asrama mengembalikan uang titipan yang sebenarnya tidak dapat dikembalikan.
Ketika si pengelola asrama akhirnya menyerah dan ketiga remaja itu bersiap-siap
untuk keluar, mereka berkata kepada tamu asrama lain bahwa mereka telah diusir.
Kita mungkin terkadang sakit hati oleh tingkah laku yang bengkok
dan pemikiran sesat orang lain. Namun, kita dipanggil untuk "tiada beraib
dan tiada bernoda", dan untuk "bercahaya di antara mereka seperti
bintang-bintang di dunia" (Filipi 2:15). Mari kita tunjukkan cara hidup
yang berbeda kepada dunia.
YESUS KRISTUS Mengasihi Anda..
Sumber: https://www.facebook.com/notes/pelaku-firman/generasi-bengkok-hati/226594904049827/