Kamis, 11 Januari 2018

Karena kamu semua, yang dibaptis dalam Kristus, telah mengenakan Kristus. —Galatia 3:27

“Perubahan: Dari Dalam ke Luar atau dari Luar ke Dalam?” merupakan judul tajuk utama tentang tren populer saat ini.Tren itu menyajikan ide bahwa perubahan tampilan luar seperti merias wajah atau memperbaiki postur dapat menjadi cara mudah untuk mengubah perasaan dalam hati kita—bahkan mengubah hidup kita.

Sungguh konsep yang menarik! Siapa yang tidak ingin meningkatkan kualitas hidup semudah mengubah penampilan? Kebanyakan dari kita sudah mengalami sendiri sulitnya mengubah kebiasaan yang sudah mengakar, bahkan itu adalah usaha yang nyaris mustahil. Mudahnya mengubah penampilan luar telah memberikan harapan bahwa upaya meningkatkan kualitas hidup kita bisa dilakukan dengan lebih cepat.


Meskipun perubahan semacam itu dapat meningkatkan hidup kita, Alkitab mengajak kita untuk mencari perubahan yang lebih berarti—sesuatu yang mustahil kita lakukan sendiri. Di Galatia 3, Paulus menyatakan bahwa hukum Allah—suatu pemberian tak ternilai yang menyatakan kehendak-Nya—tidak sanggup memulihkan kebobrokan umat Allah (ay.19-22). Pemulihan dan kemerdekaan sejati mengharuskan umat Allah, melalui iman, untuk “mengenakan Kristus” (ay.27) oleh Roh-Nya (5:5). Dengan dimerdekakan dan dibentuk oleh Kristus, mereka akan menemukan identitas dan nilai sejati mereka—yakni bahwa setiap orang percaya sama-sama merupakan ahli waris dari semua janji Allah (3:28-29).

Kita dapat dengan mudahnya mencurahkan banyak energi untuk meningkatkan kualitas diri. Namun, perubahan yang paling berarti dan memuaskan dalam hati kita berasal dari pengenalan kita akan kasih yang melampaui segala pengetahuan (Ef. 3:17-19)—suatu kasih yang sanggup mengubah segalanya. — Monica Brands

Tuhan, kami sangat bersyukur karena tidak perlu mengandalkan diri kami sendiri. Terima kasih karena Roh-Mu memperbarui kami setiap hari dan membawa kami semakin dekat pada-Mu dan kasih-Mu.

Dalam Yesus, perubahan yang sejati dan kekal tidaklah mustahil.

0 komentar:

Posting Komentar

HIDUP INI ADALAH KESEMPATAN

Sound Of Praise Bapa Kupercaya PadaMu

Kita dipilih Jpcc

Engkau Setia Jpcc

Makna Natal 2017

Dengan Apa Kan Kubalas

Pelayanan IG

Gabung yukkk
KOMSEL: Selasa jam 18:00 wita-selesai...
IG BERMISI: Jumat 18:00 wita - selasai...

Terima ayat harian

------------Yesus Adalah Tuhan-----------

Youth IG

Kutipan Tentang Kehidupan

Arti sebuah pengharapan

INDONESIA PRAYER MOVEMENT

Ilustrasi Pengorbanan Tuhan Yesus

3 Cara meniggalkan Masa Lalu

Ayat emas hari ini

Search

Ketik kata atau ayat:

Alkitab Bahan

Buku Tamu

Popular Posts